{"judul":"Hasil Long Form Sensus Penduduk 2020 Kabupaten Kubu Raya","deskripsi":"Pada tahun 2022,\r\ntepat satu dekade bonus demografi\r\nIndonesia, BPS berkomitmen menyelesaikan amanat untuk melaksanakan Sensus\r\nPenduduk Lanjutan (Long Form<\/i> SP2020)\r\ndengan berbagai tantangan di tengah pandemi Covid-19. Perjalanan pelaksanaan\r\ndan hasil Long Form<\/i> SP2020 disajikan\r\nsecara ringkas dalam booklet Indikator Kependudukan Hasil Long Form<\/i> SP2020. Booklet ini menyajikan gambaran komprehensif\r\nkeadaan kependudukan Kabupaten Kubu Raya berdasarkan hasil Long Form<\/i> SP2020. Cakupan data dasar dari angka hasil Long Form<\/i> SP2020 adalah indikator\r\nfertilitas, mortalitas, mobilitas, disabilitas, pendidikan, dan perumahan.\r\nPenyediaan parameter demografi serta karakteristik penduduk tersebut diharapkan\r\ndapat dapat menghasilkan indikator untuk memonitor dan mengevaluasi pencapaian\r\ntarget SDGs dan RPJMN di bidang kependudukan.","document_link":"http:\/\/sensus.bps.go.id\/publikasi\/detail\/16588"}