Tagline
Mencatat Indonesia
Berita Populer

Pelatihan Petugas Long Form SP2020 BPS Kabupaten Garut Tahun 2022

07 Mei 2022
BPS Kabupaten Garut
314
Pelatihan Petugas Long Form SP2020 BPS Kabupaten Garut Tahun 2022

BPS Kabupaten Garut Menyelenggarakan Pelatihan LF SP2020 Tahun 2022 Bertempat Di Tiga TC Yaitu, Hotel Harmoni Garut, Hotel Santika Garut Dan Hotel Fave Garut. Pelatihan Diikuti Oleh Para Peserta Yang Merupakan Calon Petugas Lapangan Sensus Penduduk 2020 Lanjutan, Berasal Dari Setiap Kecamatan Di Wilayah Kabupaten Garut. Pelatihan Dibagi Menjadi 2 Gelombang Yaitu Gelombang I Pada 07 - 10 Mei 2022 Dan Gelombang II Pada 10 - 14 Mei 2022 . Peserta Pelatihan Terdiri Dari 334 Calon Petugas Pendata Lapangan (PPL) , 112 Koordinator Tim (Kortim) , Dan 32 Petugas Koordinator Sensus Kecamatan (Koseka). Tujuan Utama Kegiatan Pelatihan Ini Agar Seluruh Petugas Lapangan Memahami Konsep Dan Definisi Pendataan Di Lapangan Dan Bekerja Sesuai SOP Yang Diperintahkan Sehingga Outputnya Adalah Data Yang Berkualitas. Selesai Mengikuti Pelatihan Para Petugas Secara Serentak Akan Diterjunkan Ke Lapangan Mulai Tanggal 15 Mei Hingga 30 Juni 2022 Ke Seluruh Wilayah Kelurahan/Desa Yang Menjadi Sampel Di Wilayah Kabupaten Garut. Kami Mengajak Segenap Warga Masyarakat Garut Turut Serta Menyukseskan Pelaksanaan Sensus Penduduk 2020 Lanjutan. Terima Petugas Sensus Dan Berikan Jawaban Yang Benar Dan Sesuai. Tentunya Tetap Jaga Protokol Kesehatan Demi Kemaslahatan Bersama