Tagline
Mencatat Indonesia

Hasil Long Form Sensus Penduduk 2020 Provinsi Bali

Jadwal Rilis
:
30 Januari 2023
Lampiran
:

Hasil LF SP2020 Mencatat TFR Provinsi Bali Sebesar 2,04 Yang Berarti Rata-Rata 2 Anak Yang Dilahirkan Oleh Satu Perempuan Di Provinsi Bali Selama Masa Reproduksinya. Angka Kematian Bayi/Infant Mortality Rate (IMR) Adalah Kematian Yang Terjadi Pada Penduduk Yang Berumur 0-11 Bulan (Kurang Dari 1 Tahun). Hasil LF SP2020 Mencatat Angka Kematian Bayi Provinsi Bali Sebesar 13,26 Yang Berarti 13-14 Bayi Yang Meninggal Sebelum Satu Tahun Per 1.000 Kelahiran Hidup. Angka Migrasi Seumur Hidup Provinsi Bali Tercatat Sebesar 6,10 Persen, Artinya Sekitar 6 Dari 100 Penduduk Provinsi Bali Lahir Di Provinsi Lain. Prevalensi Disabilitas Yang Disajikan Dari Hasil LF SP2020 Merupakan Prevalensi Disabilitas Umur 5 Tahun Ke Atas, Yaitu Sebesar 1,31 Persen. Hasil LF SP2020 Di Provinsi Bali Mencatat Tidak Terdapat Perbedaan Yang Signifikan Antara Prevalensi Disabilitas Menurut Kota-Desa Dan Jenis Kelamin. Mayoritas Tingkat Pendidikan Tertinggi Yang Ditamatkan Oleh Generasi Milenial Dan Generasi X Adalah SMA/Sederajat, Sementara Tingkat Pendidikan Tertinggi Yang Ditamatkan Oleh Generasi Baby Boomer Adalah SD/Sederajat. Persentase Rumah Tangga Yang Menempati Rumah Yang Memenuhi Syarat Ketahanan Bangunan Sebesar 95,19 Persen Di Provinsi Bali Tahun 2022.